Bagaimana Rasanya?



26 Desember 2012


Sekian hari aku di rumah, baru kali ini aku bangun pagi dan tidak pergi tidur lagi. Hari ini aku merasa jinak. Entah karena aku butuh izin untuk pergi besok atau aku memang ‘hidup’ dengan sendirinya. Ibu sudah pergi dari tadi, waktu aku baru saja bangun beliau menitip padaku untuk membeli sarapan orang-orang rumah. Lantas aku langsung beranjak dari tempat tidur, membenahi diri, dah langsung pergi membeli sarapan. Ah, tiba-tiba saja di tengah sarapan aku teringat dengan anime yang kulihat kemarin : Ano Hana.. sekaligus kematian. Apa yang dirasakan seseorang saat orang yang disayanginya meninggal? Apa yang dirasakan seseorang jika orang yang dibencinya meninggal? Apa yang dirasakan seseorang saat orang yang membuatnya merasa iri meninggal? Apa yang dirasakan seseorang saat sahabatnya meninggal? Apa yang dirasakan orang tua saat anaknya meninggal? Apa yang dirasakan oleh orang yang meninggal itu sendiri? Adakah seseorang yang meninggal berharap untuk dikenang?

Sejenak aku berpikir, kematian adalah sesuatu yang mengerikan. Membayangkan orang yang kusayangi sakit atau meninggal saja sudah menyesakkan. Walaupun suatu saat semua itu akan terjadi, cepat atau lambat.. atau mungkin justru aku yang meninggal mendahului orang-orang yang kusayangi. Tapi kematian bukanlah sesuatu yang tidak wajar, sebagian orang di dunia justru memilih mati daripada hidup di kefanaan dunia. Bagiku, walau kematian adalah jendela kehidupan abadi, tetapi jika aku boleh memilih, aku ingin hidup di dunia ini lebih lama lagi. Aku ingin hidup dengan mereka lebih lama lagi, melihat senyum mereka lebih lama lagi, bercanda dengan mereka lebih lama lagi, menangis bersama mereka lebih lama lagi. Karena nantinya, aku takut aku takkan bisa memilih dengan siapa aku hidup dikehidupanku yang baru. Aku sayang mereka. Keluargaku, teman-teman dekatku.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ENZIM | TANYA DAN JAWAB

Culinary Review: The Solchic Solo, Chicken Package Easy Wings

Contoh Resensi Antologi Cerpen (Buku Fiksi)