[REVIEW] Johnson’s Baby Lotion dan Johnson’s Bedtime Baby Lotion

Hi, Fellas! Sekian lama musim kemarau mendera, akhirnya hujan pun mulai turun, syukurlah. Saat musim kemarau dan cuaca sedang panas-panasnya kemarin, kulit badan dan wajahku jadi kering banget, mungkin karena cairan tubuh yang cepat menguap akibat panas.
 
Johnson's Baby Lotion dan Johnson's Baby Bedtime Lotion
 
 
Ceritanya, aku nggak sengaja nemu baby lotion punya keponakanku, iseng aja aku olesin ke tangan karena waktu itu tanganku lagi kering banget, eh ternyata baby lotion ini nyaman banget dipakenya selain itu juga terbukti melembabkan. Ya, baby lotion yang aku pake saat itu adalah Johnson’s Baby Lotion. Di kemasan Johnson’s Baby Lotion tersebut juga terdapat klaim bahwa Johnson’s Baby Lotion ini dapat memberikan efek melembabkan selama 24 jam dan memberikan rasa atau kesan kulit yang sehat. Aku sendiri setuju bahwa Johnson’s Baby Lotion ini memang punya khasiat melembabkan, tapi tidak untuk 24 jam juga sih, hehehe.

Tekstur dari Johnson’s Baby Lotion init uh nggak terlalu kental maupun terlalu cair, lotion-nya gampang meresap tapi tetap melembabkan. Yang aku suka dari pemakaian baby lotion ini tuh, ternyata baby lotion ini memang membuat kulitku terasa sehat, lembut, adem gitu. Walaupun tidak ada UV Protection maupun whitening agent-nya tapi jika sekedar untuk melembabkan kulit, maka kalian boleh deh cobain produk ini meskipun sebenarnya ini produk buat bayi, hahaha. 
 
Next, setelah beberapa hari memakai Johnson’s Baby Lotion, saat aku pergi ke toko aku nggak sengaja melihat Johnson’s Bedtime Baby Lotion (JBBL). Karena tertarik sama wangi dan khasiatnya, belilah aku produk ini. 


Tekstur dari JBBL ini menurutku sedikit lebih kental daripada Johnson’s Baby Lotion, selain itu bau mereka berbeda. Nah, meskipun sedikit lebih kental namun JBBL ini juga cepat meresap ke kulit kok, selain itu baunya harum, aku sih suka wanginya. Klaim di kemasan JBBL ini adalah bahwa JBBL telah teruji klinis membantu bayi tidur lebih cepat dan lebih lama. Namun, JBBL ini tidak terlalu bisa menjaga kelembaban kulit sih, menurutku.
 
Atas JBBL, Bawah Johnson's Baby Lotion

Atas JBBL, Bawah Johnson's Baby Lotion

Nah, itu adalah pengalamanku selama memakai Johnson’s Baby Lotion dan Johnson’s Bedtime Baby Lotion, aku suka keduanya, tapi untuk fungsi melembabkan, Johnson’s Baby Lotion jelas lebih dapat melembabkan kulit daripada JBBL.

Komentar

  1. wah ternyata ini bisa dipake juga ya untuk dewasa. aku pikir hanya untuk bayi tapi emang produk bayi bagus-bagus sih dan aman juga hehe

    http://waynblog.blogspot.co.id/

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyanih, bikin lembab dan lembut di kulit. Aman buat yang berkulit sensitif juga. Salam kenal :)

      Hapus
  2. deskripsiin wanginya dong hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Baunya cenderung ke floral dan powdery ya untuk yang bedtime baby lotion :)

      Hapus

Posting Komentar

Pembaca yang baik selalu meninggalkan komentar :D

Postingan populer dari blog ini

ENZIM | TANYA DAN JAWAB

Culinary Review: The Solchic Solo, Chicken Package Easy Wings

Contoh Resensi Antologi Cerpen (Buku Fiksi)